Setiap program aplikasi untuk komputer memiliki fungsi dan cara instalasi dan pengunaan yang berbeda-beda.Sebelum menginstal program-program aplikasi untuk komputer ada baiknya membuat daftar program apa saja yang di perlukan oleh seorang penguna komputer. Lalu siapkan semua file master instalasi program-program dan simpan di salah satu partisi dalam hardisk komputer yang akan diinstal (jangan disimpan dalam partisi operating System) untuk memudahkan serta mempercepat proses instalasi dan sebagai master apabila kita ingin melakukan instal ulang atau repair program aplikasi yang kita miliki.
Instalasi Microsoft Office 2013
Beberapa aplikasi di dalam Microsoft Office yang terkenal adalah Excel, Word, dan PowerPoint. Versi terbaru dari Aplikasi Microsoft Office adalah Office 15 (Office 2013) yang diluncurkan 29 Januari 2013. Komponen Utama Dalam Microsoft Office 2013 adalah sebagai berikut.
- Microsoft Word atau Microsoft Office Word atau Word adalah perangkat lunak pengolah kata (word processor) andalan Microsoft. Setelah menjadi bagian dari Microsoft Office System 2003 dan 2007 diberi nama Microsoft Office Word. Di Microsoft Office 2013, Namanya cukup dinamakan Word'.
- Microsoft Office Excel atau Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft Office System, dan versi terakhir adalah versi Excel 2013 yang diintegrasikan di dalam paket Microsoft Office 2013.
- Microsoft Office Outlook atau Outlook adalah sebuah program personal information manager dari Microsoft, dan bagian dari suite Microsoft Office .Bila digunakan bersama dengan Microsoft Exchange Server, Outlook dapat menyediakan akses kotak surat, kalender, dan jadwal bersama.
- Microsoft Office PowerPoint atau PowerPoint banyak digunakan, apalagi oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer. Pada Office 2013, namanya cukup disingkat PowerPoint. Versi terbaru dari PowerPoint adalah versi 15 (Microsoft Office PowerPoint 2013) yang tergabung ke dalam paket Microsoft Ofice 2013.
- Program-program lain dalam versi Windows antara lain Microsoft OneNote, Microsoft Access, Microsoft InfoPath, Microsoft Visio, Microsoft Lync, Microsoft Project, dan Microsoft Publisher
- Siapkan cd instaler atau master file dari Microsoft Office 2013.Kemudian cari dimana file setup Microsoft Office 2013 kemudian double klik di file tersebut.
- User account Control,Klik Yes
- Klik I accept the term of this agreement, kemudian klik continue untuk melanjutkan
- Pemilihan Type instalasi,Install Now untuk menginstall semua software dari Microsoft Office 2013,atau customize untuk memilih salah satu atau tidak semua yang ingin anda install.Klik,Install Now.
- Memulai Proses Instalasi,Tunggu sampai selesai.
- Instalasi telah berjalan dengan baik.klik Close.
- Setelah Proses instalasi selesai kita perlu mengaktifkan Office agar semua fitur dalam Office 2013 bisa dijalankan.Buka salah satu program dalam Office(contoh Ms World),maka akan muncul halaman aktivasi. Klik,Enter a product key instead.
- Memasukan Products Key yang sesuai dengan The Office 2013 yang kita instal,kemudian klik continue.
- Hasil konfirmasi bahwa Office 2013 suadh teraktifasi dan siap digunakan.
Langkah Instal Microsoft Office 2013
Sampai di sini selesailah proses instalasi Office 2013,untuk Ms visio 2013 tidak disertakan dalam instalasi standar Office 2013,harus di instal secara terpisah.Langkah-langkah instalasi visio 2013 hampir sama dengan Office 2013.perbedaannya hanya pada serial numbernya saja.